Thursday, May 31, 2007

film " i love u om "

Semalam salah satu stasiun tv swasta kita menayangkan Film yang berjudul " I Love You Om ". Gw dan temen2 gw nonton tuh karena penasaran tapi jalan cerita nya kok gw kurang suka ya . Cerita yang diungkapkan sedikit aneh karena mengajarkan anak2 yang berumur 12 tahun seakan akan jatuh cinta sama orang yang jauh lebih tua adalah hal yang wajar, dan mereka menggambarkan hal seperti itu wajar untuk anak2 jaman sekarang ini . Aduuuuuuuuuuh apa kata dunia kalo itu bener2 terjadi dikehidupan nyata ya???? pasti semua orang tua jadi panik deh.

Tapi dari awal film disebutkan bahwa film yang dibuat berdasarkan pengalaman nyata ( based on true story ), bener ga ya???

Mungkin pandangan gw sama pandangan temen2 yang lain beda. Gw cuma merasa geli nontonnya:D.


Sunday, May 27, 2007

i can't live without you

I can't live
If living is without you

I can't live
I can't give anymore

I Can't live
If living is without you

I can't give,
I can't give anymore

Lirik diatas menggambarkan isi hati gw banget. Kenapa sih cinta berpengaruh banget dalam kehidupan gw saat ini. Anugrah yang terindah memang rasa ini ya Allah.

Friday, May 25, 2007

............

Seandainya mereka mengerti akan satu hal yang ada dalam diri lo, mungkin itu akan bisa mengakhiri segala perdebatan yang ada. Satu yang tak mengerti, memberi imbas untuk satu satu yang lainnya.

Bagaimana cara mengatasi perdebatan2 itu???????

arrrrrrrrrrrrgggggghhhhhhhhhhhhhh............................

Sunday, May 20, 2007

Nice Weekend

Liburan kali in adalah liburan yang paling menyenangkan dipertengahan tahun ini. Bisa bercanda gila-gilaan ampe jungkir balik dikampung orang. Dasar anak2 ga tau diri sih, udah numpang di rumah orang kayak berasa punya villa sendiri gt. Tapi yang punya rumah baik banget sampe kita2 yang numpang tidak merasakan bahwa disitu kita numpang :)

Kita berangkat Jumat malam, secara temen2 gw jumat itu masih ada yang kerja jadi nungguin pada pulang kerja dulu. Setelah pada pulang beres2 barang yang mau dibawa sampe jam 23.30 baru kita berangkat. Dengan modal nekat dan arahan dr yang punya kampung, kita akhirnya nyampe juga pukul 03.30 pagi. Itu juga perjalanan kita lancar karena kita rajin bertanya. Pokoknya bener bgt deh pepatah yang mengatakan " Malu bertanya sesat dijalan,Rajin bertanya selamat dijalan " ( mang gt ya bunyi pepatahnya???? )

Sesampai di Sumedang kita disambut sama sodara temen gw yg punya kampung. Dengan bahasa sunda yang tidak kita mengerti menyambut kedatangan kita.

Setelah istirahat beberapa jam.....Bangun pagi2 kita berangkat mencari jejak ( baca : jalan2 ). Tujuan utama adalah pemandian air panas . Setelah sampai ditempat pemandian ternyata airnya panas banget yang akhirnya kita2 pada ga jadi mandi. Cuma basahin kaki sama tangan doang , abis ga kuat panasnya air belerang itu.

Tujuan selanjutnya adalah pemandian air dingin ( kolam renang maksudnya** ). Akhirnya kita menuju tempat ini dengan Mupeng ( ** muka pengen mandi ).

Selesai mandi2 , kita pulang dengan badan seger plus capek karena mandi sambil tertawa adalah suatu pekerjaan yang melelahkan juga:D
Sesampai dirumah kita makan dan tidur sampe sore..... Bangun bangun kita kembali lagi mencari jejak ke sawah dan mencari kolam mata air... Tapi sayang nya kolam mata air itu udah ga terawat dengan baik dan benar sehingga kita tidak bisa menikmati indahnya air yang mengalir langsung dari pegunungan. Masih ada sih satu kolam yang dipergunakan sama penduduk setempat untuk sumber air mereka buat keperluan Rumah Tangga yang dialirkan kerumah masing-masing dengan menggunakan pipa-pipa kecil. Aduh betapa kreatifnya penduduk desa ini.....SALUUUUUUUUUUUUUUT..

Malamnya kita nonton kesenian tradisional desa itu ( gw lupa namanya apa ). Permainan anak2 yang setiap anak naik ke badan singa2 an yang diangkat sama 4 orang dewasa dengan joget2 diiringi dgn musik tradisional daerah tsb. Indonesia mang kaya dengan kebudayaan nya...Bersyukur bgt jd org indonesia deh pokonya.

Keesokan harinya kita harus berpisah dengan Sumedang. Pagi2 sekitar jam 09.00 pagi kita sudah harus berangkat menuju Bandung utk sekedar cuci mata..

Liburan yang menyenangkan bersama teman2 yang Gila plus ga waras. Jadi pas balik ke jakarta kita bersyukur jd orang waras lagi hikhikhikhik..........Thank you for All my "AGASAL" Prens.

Tuesday, May 15, 2007

Libur Telah Tiba

Libur tlah Tiba......libur tlah tiba hati ku gembiraaaaaaaaaaaaaaaaaaa...

Tuesday, May 8, 2007

Galaunya " Titi Dj " Bagus

Gw lagi suka lagu Galaunya Titi Dj nih. Tapi bukan curahan hati gw sih. Suka aja karena tenang dan membawa kedamaian dengernya.

AYo mari mulai bernyanyi :

perasaan ini
apa namanya
ku takut untuk menyebut apa namanya
bukan karena

ku takut salah
tetapi
ku takut benar apa yang kurasa

pedih yang menghujam
di sanubariku
hancurkan keyakinan
yang menjadi kekuatanku
aku jatuh lagi

sekali lagi jatuh
untuk sekian kali
namun kali ini ku
galau....

**bukan karena
ku takut salah
tetapi ku takut benar apa yang kurasa
aku jatuh lagi

sekali lagi jatuh
untuk sekian kali namun kali ini ku galau

Thursday, May 3, 2007

sebuah renungan

Kemaren ada kiriman dr milis gitu dan gw bacanya enak dan ngena banget.
Gw mau berbagi artikel ini dengan teman2kyu semua...Selamat Membaca dan Pahami. Mungkin kita termasuk di dalam kumpulan orang2 yg ga bersyukur ato sebaliknya??

Ada dua hal yang sering membuat kita tak bersyukur :
Pertama : Kita sering memfokuskan diri pada apa yang kita inginkan, bukan pada apa yang kita miliki. Katakanlah kita telah memiliki sebuah rumah, kendaraan, pekerjaan tetap dan pasangan yang terbaik. tapi anda masih merasa kurang. Pikiran anda dipenuhi dengan berbagai target dan keinginan. Anda begitu terobsesi oleh rumah yang besar dan indah, mobil yang mewah serta pekerjaan yang mendatangkan lebih banyak uang. Kita ingin ini dan itu. Bila tak mendapatkannya, kita hanya menikmati kesenangan sesaat. Kita tetap tak puas, kita ingin yang lebih lagi.Pusatkanlah perhatian anda pada sifat-sifat baik pasangan dan orang-orang di sekitar anda. Mereka akan menjadi lebih menyenangkan.

Hal kedua yang sering membuat kita tak bersyukur adalah kecendrungan membanding-bandingk an diri kita dengan orang lain.Kita merasa orang lain lebih beruntung. Kemanapun kita pergi selalu ada orang lain yang lebih pandai, lebih cantik, lebih tampan, lebih percaya diri, lebih sukses dan lebih kaya dari kita. Rumput tetangga memang sering kelihatan lebih hijau dari rumput dipekarangan sendiri. Tetapi yakinlah, setelah kau hampiri lebih dekat, rumput tetangga yang hijau itu juga memiliki rumput dan alang-alang cokelat yang kering dan tanah kering yang tidak subur....... . Jadi semua sama aja, sama seperti manusia yang tidak sempurna, kehidupan juga tidak pernah seratus persen bahagia. Bersyukurlah bahwa kamu belum siap memiliki segala sesuatu yang kamu inginkan.... ...Seandainya sudah, apalagi yang harus diinginkan ? Bersyukurlah apabila kamu tidak tahu sesuatu..... ...,Karena itu memberimu kesempatan untuk belajar..... .Bersyukurlah untuk masa-masa sulit....... , Dimasa itulah kamu tumbuh....Bersyukurlah untuk keterbatasanmu. ...., Karena itu memberimu kesempatan untuk berkembang.. ..Bersyukurlah untuk setiap tantangan baru....., Karena itu akan membangun kekuatan dan karaktermu.. ....Bersyukurlah untuk kesalahan yang kamu buat......, Itu akan mengajarkan pelajaran yang berharga.... .Bersyukurlah bila kamu letih dan lelah....., Karena itu kamu telah membuat suatu perbedaan... ..Bersyukurlah jika kamu belum punya pasangan hidup...... karena masih ada waktu untuk memilih cinta yang tepat......Bersyukurlah 'pabila kamu telah menikah dan menemukan banyak masalah dalam rumah tanggamu.... .., Hal itu membuatmu semakin pandai belajar mencinta.... .Bersyukurlah jika kamu memiliki pekerjaan yang terasa tidak menyenangkan. .... Ingatlah kalau di luar sana masih banyak pengangguran. .....Mungkin mudah untuk kita bersyukur akan hal-hal yang baik.....Hidup yang berkelimpahan datang pada mereka yang juga bersyukur akan masa surut dan kesusahan... .Rasa syukur dapat mengubah hal yang negatif menjadi positif..... .Temukan cara bersyukur akan masalah-masalahmu dan semua itu akan menjadi berkat bagimu.....

Gimana Guys.........Mulai saat ini tingkatkan lah rasa bersyukur. Apapun yang kita miliki untuk saat ini adalah nikmat yang paling indah yang diberikanNya.

Wednesday, May 2, 2007

Hebohnya Tour ke **Sukabumi ( baca ** Sumedang )

Perkumpulan anak2 GAul Asal ( AGASAL ) mau melakukan perjalanan ke Sukabumi. Rencananya kita mo berangkat tanggal 18 Mei malam abis magrib gt. Agasal adalah perkumpulan orang2 aneh yang terbiasa berkumpul dan sok Nge-GAul dengan lingkungan dan menyukai hunting makanan pinggiran ( karena ga mampu ke Kafe :D )

Ide untuk melakukan tour ke Sukabumi berasal dr empu nya yg punya kampung yaitu si Reni. Karena sudah rindu dan kangen sm desa tercinta maka dia berkesimpulan bahwa anak2 Agasal harus mengunjungi tempat2 wisata yang ada di desanya.. Salah satu tempat menarik yang harus dikunjungi adalah kolam pemandian "mata air" yang konon kalo yg Jomblo kesana akan mendapatkan jodoh secepatnya.. pulang dr sana diyakini ada jodoh yg akan memanggil gt ( tukang pos kali " memanggil" ), dengan kata lain akan enteng jodoh. Nah itu yang diharapkan sm anak2 AGasal :) ( Ya Allah .....aku hanya percaya padaMU , just for fun..not for believe )

Sepulangnya kita dr Sukabumi kita akan melewati kota Bandung Tercinta.........
Aduh udah ga sabar niy nunggu tgl 18 Mei...**AYo...AYo... siapa hendak turut ke Bandung.. Sukabumi, bolehlah dengan ongkos sendiri (**baca dengan irama )

NB : gw salah deng... tour kita ke Sumedang bukan ke Sukabumi, jadi kalo ada yg baca artikel gw diatas yg gw tulis Sukabumi baca Sumedang ya!!!!!!! hihihihi pengen malu deh salah:">